Fruit Fountain

10Jun09
Fruit Fountain

Fruit Fountain

Saat ini elemen dekorasi tidak selalu didominasi oleh bunga. Penggunaan buah sebagai pelengkap elemen dekorasi kini mulai diminati dan banyak digunakan dalam pesta pernikahan. Kehadiran buah-buahan segar pun juga difungsikan sebagai bagian dari makanan pencuci mulut. Namun dalam beberapa waktu terakhir, penggunaannya pun dikombinasikan. Menjadi elemen dekorasi cantik yang mampu bersanding dengan bunga, sekaligus menjadi dessert, dan terkenal dengan sebutan Fruit Fountain.

Menurut Mona dari Zinnia Emerys Floral Designer, rangkaian buah menempati posisi yang cukup penting dalam sebuah pesta pernikahan. Para pengantin sendiri biasanya meminta rangkaian buah yang tersusun tinggi dan berukuran besar. Bentuknya yang menjulang tinggi itulah yang disebut fruit tower atau fruit fountain.

Tinggi fruit tower biasanya dapat mencapai dua meter. Oleh karena itu perlu ditopang oleh penopang yang cukup kuat dan terbuat dari besi atau batang pohon artifisial. Tidak mengherankan juga karena buah-buahan memiliki bobot yang lebih berat daripada bunga. Buah-buahan yang menjadi favorit biasanya adalah buah anggur, jeruk, apel, belimbing, dan pear. Bahkan ada pula pasangan yang menggunakan buah musiman. Pilihan buah tersebut juga disesuaikan dengan komposisi warna yang nantinya dapat memberikan nuansa segar.

Peletakkan fruit fountain sendiri dapat dibagi menjadi dua. Ada yang menatanya bersamaan dengan buah-buahan. Disini fruit fountain berfungsi sebagai centerpiece dari dessert buffet. Fruit fountain biasanya disediakan oleh pihak dekorasi, sementara buah-buahan di atas meja disediakan oleh pihak catering hotel. Namun ada juga yang meminta agar fruit fountain tampil di tengah sebagai elemen dekorasi yang berdiri sendiri. Beberapa pasangan bahkan meminta pahatan es berukuran besar dan tinggi menjadi wadah dari buah-buahan. Sehingga para tamu dapat mengambil buah yang sudah dingin dan segar ketika melewatinya.

Bila Anda tertarik untuk menggunakan fruit fountain pada resepsi Anda, perhatikan tips berikut ini:

  • Tentukan model, gaya dan ukuran fruit fountain yang Anda inginkan. Sesuaikan dengan besarnya ruangan, tema pesta dan juga acara keseluruhan.
  • Tanyakan kepada pihak hotel apakah ada ketentuan khusus bila Anda menginginkan adanya fruit fountain di ruangan resepsi. Anda tidak ingin ada masalah ketika dekorasi dibuat bukan? Mungkin saja pihak hotel memiliki layanan pembuatan fruit fountain ini.
  • Diskusikan dengan pihak dekorasi atau pihak catering mengenai masalah teknis, komposisi dan peletakannya. Apakah fruit fountain menjadi hiasan meja saja atau berdiri sendiri. Pastikan dessert yang disajikan pihak catering mampu tersedia dengan baik, dengan ukuran fruit fountain yang relatif besar.

Sumber : belladonawedding