Butik Hotel untuk Bulan Madu Anda

04Jun09

 

Apa yang Anda inginkan dari bulan madu Anda? Rangkaian waktu yang dihabiskan dengan keromantisan, saat-saat penuh cinta bersama pasangan, seks yang indah (dan dahsyat!). 
Mungkin itu adalah beberapa di antara berbagai impian yang Anda inginkan dari bulan madu Anda. 
Jika selama ini Anda terbiasa dengan konsep berbulan madu di hotel berbintang dengan lobi yang luas dan banyak orang lalu lalang, ratusan kamar berperangkat teknologi canggih, makanan dan minuman yang nikmat, dan semua fasilitas lainnya dari hotel besar, maka kini cobalah sebuah ide baru untuk bulan madu Anda.
Di banyak daerah wisata di Indonesia, kini tersebar berbagai butik hotel. Butik hotel? Ups..apa ini? Butik hotel, tidak ubahnya dengan hotel pada umumnya adalah hotel yang menyediakan segala kebutuhan Anda untuk tinggal di sebuah kota. Kamar, kamar mandi, fasilitas lainnya seperti kolam renang, restaurant, dan sebagainya. 
Yang membedakannya dengan hotel biasa adalah, butik hotel (biasanya) memiliki ukuran yang lebih kecil dari hotel umum, memiliki jumlah kamar yang lebih terbatas dan menawarkan lebih banyak sentuhan seni pada dekorasi, serta atmosfir pelayanan pribadi yang ramah.
Di butik hotel Anda akan menemukan konsep desain interior yang terpadu. Jika misalnya Anda mengunjungi Alila Hotel Ubud, Bali, maka konsep yang akan Anda dapati adalah minimalis. Lain halnya dengan Dusun Jogja Village Inn di Yogyakarta yang kental dengan nuansa budaya Jawa. Ini adalah satu hal yang unik dan menyegarkan dari konsep hotel lain pada umumnya. Selain itu butik hotel juga memiliki sentuhan seni yang lebih variatif. Di hampir setiap furniture yang ada, Anda akan menemukan ragam bentuk seni khas daerah setempat. 
Meskipun memiliki kapasitas kamar yang terbatas, namun pesona lain yang ditawarkan oleh butik hotel adalah kelengkapan fasilitas. Anda bisa renang di kolam yang tersedia, menikmati pendingin udara di ruangan Anda, dan berbagai fasilitas standard hotel berbintang lainnya. Namun demikian, dengan tujuan tertentu sesuai konsep pelayanan yang ingin ditawarkan oleh butik hotel, ada juga butik hotel yang tidak menyediakan televisi di ruangan Anda. Salah satu tujannya adalah agar Anda dan pasangan tidak perlu terusik oleh segala hiruk pikuk dunia luar di saat paling romantis dalam hidup Anda.
 
Butik hotel juga menyediakan restoran dengan menu yang tidak kalah nikmat dari hotel berbintang lainnya. Jika Anda mau di sini Anda juga bisa mendapatkan champagne, kok! 
Semua kemewahan fasilitas tersebut masih ditambah dengan pelayanan dengan personal touch. Dalam isian form pemesanan tempat, misalnya Anda akan diminta untuk menuliskan apa yang Anda inginkan dari pelayanan. Jika, misalnya Anda menginginkan bunga segar diletakkan di kamar Anda setiap hari, utarakan saja, Anda akan mendapatkannya! Sentuhan pribadi ini menambah deretan kualitas dari butik hotel.
Di Bali, Yogyakarta, Bandung, dan berbagai tempat wisata lainnya butik hotel telah menjadi pilihan alternatif yang menyenangkan untuk berbulan madu. Jika Anda menginginkan bulan madu di dalam negeri dengan gaya yang berbeda, coba saja lewatkan masa bulan madu Anda di butik hotel.
Sumber : weddingku.com
Butik Hotel untuk Bulan Madu Anda

Butik Hotel untuk Bulan Madu Anda

Apa yang Anda inginkan dari bulan madu Anda? Rangkaian waktu yang dihabiskan dengan keromantisan, saat-saat penuh cinta bersama pasangan, seks yang indah (dan dahsyat!). 

Mungkin itu adalah beberapa di antara berbagai impian yang Anda inginkan dari bulan madu Anda. Jika selama ini Anda terbiasa dengan konsep berbulan madu di hotel berbintang dengan lobi yang luas dan banyak orang lalu lalang, ratusan kamar berperangkat teknologi canggih, makanan dan minuman yang nikmat, dan semua fasilitas lainnya dari hotel besar, maka kini cobalah sebuah ide baru untuk bulan madu Anda.

Di banyak daerah wisata di Indonesia, kini tersebar berbagai butik hotel. Butik hotel? Ups..apa ini? Butik hotel, tidak ubahnya dengan hotel pada umumnya adalah hotel yang menyediakan segala kebutuhan Anda untuk tinggal di sebuah kota. Kamar, kamar mandi, fasilitas lainnya seperti kolam renang, restaurant, dan sebagainya. Yang membedakannya dengan hotel biasa adalah, butik hotel (biasanya) memiliki ukuran yang lebih kecil dari hotel umum, memiliki jumlah kamar yang lebih terbatas dan menawarkan lebih banyak sentuhan seni pada dekorasi, serta atmosfir pelayanan pribadi yang ramah.

Di butik hotel Anda akan menemukan konsep desain interior yang terpadu. Jika misalnya Anda mengunjungi Alila Hotel Ubud, Bali, maka konsep yang akan Anda dapati adalah minimalis. Lain halnya dengan Dusun Jogja Village Inn di Yogyakarta yang kental dengan nuansa budaya Jawa. Ini adalah satu hal yang unik dan menyegarkan dari konsep hotel lain pada umumnya. Selain itu butik hotel juga memiliki sentuhan seni yang lebih variatif. Di hampir setiap furniture yang ada, Anda akan menemukan ragam bentuk seni khas daerah setempat. 

Meskipun memiliki kapasitas kamar yang terbatas, namun pesona lain yang ditawarkan oleh butik hotel adalah kelengkapan fasilitas. Anda bisa renang di kolam yang tersedia, menikmati pendingin udara di ruangan Anda, dan berbagai fasilitas standard hotel berbintang lainnya. Namun demikian, dengan tujuan tertentu sesuai konsep pelayanan yang ingin ditawarkan oleh butik hotel, ada juga butik hotel yang tidak menyediakan televisi di ruangan Anda. Salah satu tujannya adalah agar Anda dan pasangan tidak perlu terusik oleh segala hiruk pikuk dunia luar di saat paling romantis dalam hidup Anda. Butik hotel juga menyediakan restoran dengan menu yang tidak kalah nikmat dari hotel berbintang lainnya. Jika Anda mau di sini Anda juga bisa mendapatkan champagne, kok! 

Semua kemewahan fasilitas tersebut masih ditambah dengan pelayanan dengan personal touch. Dalam isian form pemesanan tempat, misalnya Anda akan diminta untuk menuliskan apa yang Anda inginkan dari pelayanan. Jika, misalnya Anda menginginkan bunga segar diletakkan di kamar Anda setiap hari, utarakan saja, Anda akan mendapatkannya! Sentuhan pribadi ini menambah deretan kualitas dari butik hotel.

Di Bali, Yogyakarta, Bandung, dan berbagai tempat wisata lainnya butik hotel telah menjadi pilihan alternatif yang menyenangkan untuk berbulan madu. Jika Anda menginginkan bulan madu di dalam negeri dengan gaya yang berbeda, coba saja lewatkan masa bulan madu Anda di butik hotel.

Sumber : weddingku.com